iklan

0
Presiden Jokowi Akan Melantik Anggota KPU di Istana Negara
Presiden Joko Widodo (Foto: Okezone)
IZZAMEDIA.com, JAKARTA - ‎Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan melakukan pelantikan terhadap anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam sisa masa jabatannya tahun 2012 hingga 2017. 

Presiden Jokowi akan melantik para anggota KPU tersebut di Istana Negara sekira pukul 10.00 WIB.

"Pukul 10.00 WIB, pelantikan anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sisa Masa Jabatan Tahun 2012-2017‎," tulis biro Kepresiden yang diterima Okezone, Senin (29/8/2016). 

Seperti diketahui, Juri Ardiantoro terpilih menjadi Ketua KPU menggantikan Husni Kamil Malik yang telah berpulang karena penyakit komplikasi pada 7 Juli 2016 lalu. 

Pemilihan Ketua KPU Juri Ardianto merupakan hasil rapat pleno di Kantor KPU, Senin 18 Juli 2016 malam hingga Selasa 19 Juli 2016 dini hari. Rapat pleno tersebut dihadiri enam Komisioner KPU dan memutuskan memilij Juri Ardianto sebagai orang nomor satu di KPU. (Okezone.com)


Posting Komentar Blogger

 
Top