iklan

0
Bayar Pajak, Para Artis Serasa Dikejar-Kejar "Debt Collector"
Acara Sosialiasi Amnesti Pajak di Kantor Ditjen Pajak, Jakarta, Selasa (23/8/2016)
JAKARTA, IZZAMEDIA.com - Sejumlah artis nasional berbondong-bondong datang ke Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak (DJP) untuk mengikuti acara sosialisasi amnesti pajak.

Ketua Umum Ikatan Manager Artis Indonesia (Imarindo) mengungkapkan keresahan para artis terkait pembayaran pajak.

"Teman-teman artis banyak curhat ke kami bahwa mereka seperti dikejar-kejar debt collector berkaitan dengan pembayaran pajak," ujar Nanda Persada saat memberikan sambutan di acara Sosialiasi Amnesti Pajak, Jakarta, Selasa (23/8/2016).

Menurut Nanda, jumlah tagihan pajak yang harus dibayar para artis sangat besar. Besarannya mulai dari ratusan juta hingga miliaran rupiah.

Meski begitu, Nanda mengatakan tunggakan pajak yang tinggi para artis bukan disebabkan tidak mau membayar pajak.

"Saya yakin bukan karena kesengajaan, tapi keterbatasan mungkin wawasan atau sosialisasi," kata Nanda.

Sementara itu, salah satu artis yang hadir di acara amnesti pajak, Ben Kasyafani menyambut baik program amnesti pajak.

"Ini program bagus niat baik Pemerintah. Jadi kami juga punya niat untuk memperbaiki kewajiban. Dan ini untuk profesi artis, kan pajaknya pasti ada sedikit perbedaan," kata Ben.

Ditjen Pajak sendiri mengharapkan agar para artis memanfaatkan program amnesti pajak untuk melaporkan harta-harta yang selama ini tidak pernah dilaporkan. (KOMPAS.com)


Posting Komentar Blogger

 
Top