iklan

0
Doha - Kepala Biro Politik Gerakan Perlawanan Islam Hamas menyambut baik keputusan Pengadilan Eropa yang menghapus nama Gerakan Hamas dari daftar organisasi teroris di Eropa. Dia menilai keputusan ini merupakan langkah yang tepat dan sekaligus meluruskan kesalahan sebelumnya.

Misy’al menjelaskan bahwa keputusan ini akan menjadi kemaslahatan bagi Uni Eropa yang menyelaraskan diri dengan hukum internasional dan kemanusiaan yang telah menetapkan standar jelas yang jauh dari penyesatan di bawah tekanan “Israel” dan tindakan Zionis yang memanfaatkan masyarakat internasional.

Misy’al menghimbau para pemimpin dan pemerintah Negara-negara Eropa untuk menerima dan bekerjasama dengan keputusan pengadilan Eropa ini dan mengambil langkah-langkah yang semestinya untuk keputusan politik yang berani menghapus Hamas dari daftar teroris, berkoordinasi dengan keputusan pengadilan, dengan nilai-nilai keadilan dan hukum, dan juga penghormatan terhadap rakyat dan haknya.

Misy’al mengatakan semua kekuatan internasional, termasuk Amerika, berharap mengambil kendali inisiatif untuk meluruskan kesalahan di masa lalu. Sebagaimana diketahui oleh semua pihak, itu merupakan hasil tekanan Israel dan tidak berhubungan dengan kenyataan.

Misy’al menyebutkan bahwa sepanjang sejarahnya, sejak didirikan 27 tahun yang lalu, gerakan Hamas membatasi perjuangannya yang sah di dalam wilayah Palestina melawan penjajah Zionis “Israel”, dan tidak pernah melakukan aksinya di luar Palestina. (asw/infopalestina.com)


Posting Komentar Blogger

 
Top