iklan

0


izzamedia.com – Kepolisian Daerah Sumatera Utara terus memantau aktivitas seorang warga Kabupaten Asahan yang diduga menjadi simpatisan ISIS.
Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Ngadino, mengatakan saat ini orang tersebut dalam pengawasan intelejen dan pembinaan masyarakat agar tak menyebarkan paham ISIS.
Hanya saja Irjen Pol Ngadino masih enggan mempublikasikan identitas lengkap orang yang Ia maksud. Ini dilakukan untuk kepetingan penyelidikan. “Untuk menjaga pemantauan terhadap yang bersangkutan, identitas tidak akan kami beritahu dulu,” ujarnya, seperti dikutip Medan Pos.
Pihaknya berkesimpulan warga Asahan itu sebagai simpatisan ISIS berdasarkan beberapa atribut, seperti bendera yang ditemukan polisi dari sepeda motor yang digunakannya. Diketahui, warga Asahan itu, berniat ingin berangkat ke Suriah.
“Ada beberapa bendera ISIS yang dibawa dia dan dibagikan ke beberapa orang di Asahan, tiga pekan lalu. Kemudian pergerakan dan aktivitas yang bersangkutan juga terpantau berafiliasi dengan ISIS,” terangnya.
Namun pihak kepolisian belum menemukan kemungkinan adanya organisasi yang berafiliasi dengan ISIS. Pihaknya menyebut sementara ini simpatisan ISIS di Asahan masih perorangan.
“Untuk mensterilkan Sumut dari kemunculan simpatisan ISIS, polisi masih meningkatkan pemantauan di daerah – daerah yang berbatasan langsung dengan Malaysia yang kerap digunakan jalur menuju Suriah,” tukasnya.


Posting Komentar Blogger

 
Top